Wapresma UHO Apresiasi Bupati Muna Dalam Penanganan Covid-19

0
2592

Revina Nurani Putri Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Haluoleo (Wapresma UHO). Foto: Sarlin.

Kendari, Munanews.com– Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Haluoleo (Wapresma UHO), Revina Nurani Putri, sangat mengapresiasi langkah Bupati Muna, LM Rusman Emba, dalam upaya penanganan Corona Virus disense (Covid-19).

“Masih kuat dalam ingatan publik, ketika Bupati Muna langsung turun kejalan membagi masker kepada masyarakat dan melakukan penyemprotan disinfektan dibeberapa titik,” ujar Sabtu (11/04/2020).

Pihaknya, menyikapi instruksi Bupati nomor 2 Tahun 2020, sebuah langkah strategis terencana sehingga dalam penanganan covid-19 dapat berjalan dengan baik.

“Bupati Muna telah mengarahkan Camat segera bentuk gugus tugas percepatan penanganan covid-19 disetiap kecamatan, Kelurahan dan Desa,” cetusnya

Menambahkan, langkah konkrit lapangan gugus tugas yang sudah terbentuk telah berjalan dengan baik. Dimana, Pemerintah Kecamatan, Desa serta pihak puskesmas telah melakukan penyemprotan dinsinfektan secara bergiliran dan terjadwal

“Harus menyadari bahwa penanganan wabah dilakukan secara terencana dan terkoordinir dengan baik dalam bingkai keteraturan sehingga hasilnya terukur bukan justru menimbulkan riak,” tutupnya

Reporter: Sarlin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here