Kapolda Sultra Tinjau Vaksinasi Di Muna

0
235

Ketgam : Kapolda Sultra Bersama Wakil Bupati Muna, Bupati Muna Barat dan Kapolres Muna saat Memberika Hadiah.

Raha-munanews.com. Demi menjaga herd immunity masyarakat, Kepolisian bersama TNI dan Pemerintah gencar melaksanakan program Vaksinasi.

Tak terkecuali Sulawesi Tenggara(Sultra).
Kapolda Sultra, Irjen Pol. Drs. Teguh Pristiwanto bersama rombongan turut memantau jalannya proses Vaksinasi didampingi sejumlah Pejabat Daerah.

Vaksinasi yang digelar serentak diseluruh Polda Se-Indonesia itu bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19, dan untuk Sulawesi Tenggara bertempat di Alun-alun, Kabupaten Muna. Kamis, 23 Desember 2021.

Kapolda Sultra juga turut mengikuti rapat secara visual melalui meeting zoom bersama Kapolri dan Kapolda lainnya se-Indonesia.

Dipenghujung kunjungannya Kapolda Sultra membagikan doorprize kepada masyarakat yang telah melakukan Vaksin.

Selain Kapolda Sultra, pada kegiatan Vaksinasi yang diadakan serentak se-Indonesia itu hadir Bupati Muna Barat, Achmad Lamaani, Wakil Bupati Muna, Bachrun Labuta, Kapolres Muna, AKBP Debby Asri Nugroho, Dandim Muna, Letkol Arm Andi Akbar, Kepala Kejaksaan Muna, Agustinus Baka Tangdililing dan kepala OPD Lingkup Pemda Muna. (Yhenk)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here