Cegah Covid-19, Pemdes Mantobua Semprot Disinfektan Dirumah Warga

0
1009

Haerun Plt Kades Mantobua bersama satgas petugas covid-19, Kecamatan Lohia Kabupaten Muna

Raha,Munanews.com– Korban Covid-19 di Kabupaten Muna terus meningkat, gugus tugas percepatan penangan Covid 19 Muna pertanggal 29 April merilis 5 tambahan pasien positif kini menjadi 12 orang.

Tak mau kecolongan pemerintah desa Mantobua Kecamatan Lohia, dan pemuda Desa terus melakukan langkah preventif dengan menggalakan penyemprotan cairan disinfektan di rumah warga dan titik keramaian.

“Penyemprotan sudah empat kali dilakukan, tujuannya untuk memutus mata rantai Virus Corona terhadap orang- orang yang datang dari luar daerah yang sifatnya ODP” ujar Haerun PLT Desa Mantobua melalui via telponnya, Sabtu 02 Mei 2020

Bertambahnya korban Covid 19 di Kabupaten Muna, petugas covid-19 baik relawan desa Mantobua dan Waara kembali perketat penjagaan posko diperbatasan yang telah memasuki zona merah yang ditetapkan oleh pemerintah, yakni Kecamatan Katobu, Batalaiworu dan Kabangka.

“Untuk Desa Mantobua sendiri masih aman dari Corona akan tetapi tidak membuat kita untuk lalai, terus dengan langkah preventif dan mengedukasi masyarakat dengan membagikan masker sebanyak 1.050 memberdayakan penjahit dalam desa,” cetusnya.

Berharap agar masyarakat desa Mantobua tetap mengikuti protokol kesehatan, melakukan Physical Distancing dan Social Distancing juga berprilaku hidup sehat, rajin cuci tangan.

Reporter: Rafles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here