Camat Lohia Gelar Rapat Sambil Berjemur

0
607

Camat bersama unsur Tripika dan pemerintah Desa lakukan rapat diluar Kantor Camat dibawah terik sinar matahari.

Raha, Munanews.com– Camat Lohia, LM Hajar Sosi, menggelar rapat meningkatkan kewaspadaan penyebaran Covid-19 bersama Kapolsek Katobu, Danramil Katobu serta seluruh Pemerintah Desa, didepan kantor kecamatan sambil berjemur dibawah terik sinar matahari, pada Rabu (22/4/2020).

“Kita lakukan rapat dibawah terik sinar matahari bertujuan untuk memberi contoh pada masyarakat. Bahwa, salah satu cara agar terhindar dari penyebaran virus dengan menyemur diri,” Kata LM Hajar Sosi saat dikonfirmasi melalui Via telepone.

Ia menambahkan, Kota Raha kini masuk zona merah yakni kecamatan Katobu dan Batalaiworu, setelah 7 warga Muna dinyatakan positif terpapar Covid-19.

“Untuk memasuki wilayah kota Raha akan dibangun posko penjagaan tepatnya di Desa Waara Kecamatan Lohia,” ujarnya

Lebih lanjut, berdasarkan hasil rapat, pos penjagaan yang dibangun akan diperketat pemeriksaan suhu tubuh bagi setiap warga yang hendak ke kota maupun dari kota Raha.

“Pemeriksaan ini akan melibatkan tim medis, sementara warga yang tidak menggunakan masker, kami akan sediakan,” paparnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here